Nasi Tutug Oncom merupakan kuliner terkenal yang khas dari wilayah Sunda, jawa barat. Dengan menyebut namanya saja, kuliner ini bisa dikenali dan memiliki dua jenis bahan yang umumnya yaitu nasi serta oncom.
Untuk dapat menikmatinya tidaklah susah, karena kedua bahan utama tadi yaitu nasi putih di campur dengan oncom yang sudah digoreng matang. Kemudian kedua campuran tersebut di tumbuk atau bahasa sundanya di tutug sampai tercampur sengan merata.
Setelah keduanya tercampur secara merata, nasi tutug oncom dapat dinikmati. Dan umumnya penyajiannya disertai dengan makanan pendamping lainnya, biasanya tahu dan tempe goreng, bisa juga dengan ayam goreng ditambah dengan sayur lalapan dan tidak lupa sambel terasinya. Akan menjadi lebih nikmat jika dikonsumsi pada saat hangat, karena akan memberikan suasana atau nuansa nikmat.
Di Indonesia khusus di wilayah Jawa bagian Barat, oncom merupakan jenis makanan yang umum dan sangat sering dikonsumsi oleh masyarakat sunda. Dari bahan oncom tersebut banyak jenis makanan atau cemilan dihasilkan dan tentunya sangat populer di masyarakat. Makanan atau cemilan yang bahannya dari oncom yang terkenal adalah combro (oncom dijero). Selain combro, nasi tutug oncom juga menjadi makanan yang sangat populer dan mulai memiliki banyak penggemar.
Barangkali masih banyak orang yang rasa belum mengenal kuliner yang satu ini, tetapi yang jelas untuk diketahui bahwa nasi tutug oncom yang berasal dari wilayah Jawa Barat ini, tepatnya di Tasikmalaya mempunyai rasa yang khusus. Kuliner ini memiliki rasa gurih dan rasa pedas sedikit dan tentunya memberikan nuansa yang berbeda di lidah orang yang menikmatinya.
Resep Nasi Tutug Oncom Serta Cara Membuatnya
Mengolah nasi tutug oncom sangatlah mudah dan gampang, pastinya dapat disajikan sebagai makanan utama makan siang bersama keluarga. Tutug adalah merupakan bahasa sunda yang umumnya diartikan dengan tumbuk.
Pada umumnya penyajian kuliner yang satu ini tidaklah sulit, karena hanya mengolah bahan oncom yang sudah digoreng kemudian di tutug atau dengan bahasa lain ditumbuk bersama nasi putih.
Tentunya para pembaca Dunia Resep Masakan sangat pengen mencobai bagaimana tehnik pengolahan kuliner yang satu ini, yang mempunyai rasa yang gurih dan nikmat serta memberikan nuansa lain dilidah para penikmatnya.
Dengan memberikan atau menambahkan bumbu-bumbu secukupnya, tentunya oncom yang sudah digoreng bersatu bersama nasi putih hangat, dicampur dan ditutug secara merata pasti memberikan citarasa yang nikmatnya sangat luarbiasa dan pastinya menggoyang lidah para penikmatnya. Dunia Resep Masakan menyajikan resep dan cara mengolah nasi tutug oncom yang nikmat.
Bahan-bahan utamanya :
- 2 ppn oncom
- 4 porsi nasi hangat
- Bahan tambahan penyedap, gula, merica serta garam dan bubuk kaldu
- 2 genggam daun kemangi
Bumbu yang dihaluskan :
- 8 biji bawang merah.
- 7 biji bawang putih.
- 5 centi kencur/cikur.
- 4 centi terasi (sudah disangrai)
- 15 buah cabe merah.
- Cabe rawit seperlunya
- 1 sdt garam
Bahan-bahan pelengkap lain :
- Ayam goreng serundeng
- Tahu goreng
- Tempe goreng
- Sambel terasi
- Kerupuk
- Lalap-lapan
Cara mengolahnya :
- Pertama-tama sediakan semua bahan lalu dicuci sampai bersih.
- Kemudian oncom dipotong lalu dipanggang atau disangrai diatas teflon sampai masak.
- Selanjutnya oncom dihancurkan tidak perlu sampai halus kemudian sisihkan.
- Setelah itu siapkan bumbu dan dihaluskan.
- Setelah bumbu dihaluskan, kemudian bumbu tersebut ditumis sampai menghasilkan aroma yang wangi, seterusnya oncom dimasukan, kemudian garam, gula, penyedap rasa, dan kaldu dimasukan. Lalu semuanya diaduk sampai merata. Kemudian cicipi untuk merasakan apakah semua bumbu sudah pas atau belum.
- Setelah semuanya masak, sambel oncom selesai diolah selanjutnya dapat disimpan di lemari pendingin.
- Apabila ingin menikmati nasi tutug oncom, panaskan sambel oncom kemdian masukan nasi putih hangat lalu diaduk secara merata sambil ditutug, setelah pas panasnya segera angkat dan sajikan bersama dau kemangi.
- Siapkan nasi yang sudah dicampur dan ditug oncom ke piring penyajian dan jangan lupa untuk menambahkan makanan pelengkapnya.
- Selanjutanya nasi tutug oncom siap untuk dinikmati bersama dengan keluarga.